Ads Top

Bagaimana Meningkatkan Maksimal Performa Blog?

Dengan begitu banyak blog yang muncul setiap hari merupakan sebuah misteri bagaimana cara membuat performa blog berada diperingkat terbaik. Ada banyak jenis blog yang menggunakan sejumlah taktik untuk meningkatkan rating mereka.

Beberapa diantaranya memilih untuk menyewa konsultan, tetapi ada juga yang mencoba hal-hal internal. Bagi mereka yang tertarik dalam tips praktis untuk pemasaran dan mengoptimalkan sebuah blog bisnis, cobalah beberapa tips dalam meningkatkan performa blog.


Kekuatan Dan Gaya Dalam Performa Blog


Tentukan sendiri domain Anda, tidak terlalu panjang dan mudah diingat. Sub domain juga merupakan sebuah pilihan. Hindari host dengan layanan nama domain tunggal (tanpa sub domain). Instal software yang dapat disesuaikan seperti Wordpress, sesuaikan tampilan blog dan nuansa template yang menarik, cari kata kunci dalam mengembangkan topic yang ada.

speedometer, performa blog

Optimalkan performa blog dengan cara optimasi template seperti pilihan berlangganan RSS, link bookmark sosial, kode HTML, tag unik, dan Peta Situs. Tambahkan plugin khusus untuk Wordpress dan membuat kata kunci yang kaya kategori, dan optimasi penggunaan trackback & ping. Buat account Feedburner dan aktifkan pelacakan feed, aktifkan statistik untuk pelacakan, masukkan RSS feed dan URL di Blog RSS terkemuka dan direktori Blog ataupun mesin pencari.


Tulisan, Komentar Yang Berkualitas, Menentukan Performa Blog


Dalam meningkatkan performa blog lakukan posting secara teratur, jika blog berorientasi 3-5 kali dalam seminggu maka setiap posting harus unik dan bernilai tinggi. Identifikasi otoritas blog, situs web dan link outbound dan blogroll, format arsip posting dan posting terkait, sertakan anchor link pada gambar yang Anda sisipkan. Monitor inbound link, lalu lintas, komentar yang menyebutkan blog Anda, ini harus dicatat dalam meningkatkan performa blog. Tanggapi komentar di blog Anda, apapun itu dan berikan sebuah jawaban yang menyelesaikan permasalahan dan memberikan kepuasan pembaca.

Blog adalah konsep yang bisa mencetak nama Anda di mana-mana. Gunakan performa blog sebagai salah satu jalan dengan cara memberi tulisan dan komentar yang bernilai.

Jika tujuan blog Anda adalah untuk promosi, lakukan wawancara khusus di blog Anda sehingga kredibilitas Anda sendiri akan meningkat. Gunakan performa blog asecara maksimal gar bisa mendapatkan kredibilitas dalam media, baik melalui konferensi yang relevan dan menggunakan acara tersebut untuk membuat konten, sambungan dan meningkatkan pengetahuan Anda. Sebarkan link Anda melalui komentar yang baik di web orang lain, buatlah review dari blog Anda dalam forum yang relevan atupun diskusi tertentu. Komentar pada blog terkait dan web yang relevan merupakan pengaruh yang signifikan.


Performa Blog Tak Luput Dari Jaringan Disekitarmu


Bangun jaringan online Anda melalui layanan seperti Twitter dan Facebook karena pengaruh mereka sangat berguna meningkatkan performa blog Anda. Gunakan layanan jaringan sosial, forum diskusi untuk menghubungkan dengan blogger lainnya. Lakukan kontak dengan blogger terkait (dan offline contact jika memungkinkan). Masukkan sumber berikut link dan jangan takut jika sumber tersebut berasal dari blog populer, itu sangat dibutuhkan dalam membangun performa blog yang maksimal.

Semakin tinggi dan semakin jauh perkembangan teknologi internet, nantinya sistem ini terus berganti dan berlanjut. Betapapun kita menjaga kualitas blog semua itu tidak terlepas dari apa yang disebut konten original, puluhan posting yang memiliki kekuatan menulis dan mampu mengajak pikiran orang lain terjebak didalamnya. Tapi sayangnya konsep-konsep nyata ini sering ditinggalkan, hingga suatu ketika kita sadar bahwa tulisan itu sendiri yang menentukan performa blog baik atau buruk.

35 komentar:

  1. 1 hal lagi yang penting, bang. Jangan lupakan pembaca mobile. Buat blog mudah diakses via mobile.

    BalasHapus
  2. Mantap mas..saya sedang mulai menjajaki promo blog baru nih :D
    semoga berhasil dan makasih atas sharenya..
    dah lama ni gak main kesini hehe

    BalasHapus
  3. Mantap, meningkatkan performa blog memang selalu dilakukan oleh para blogger, sebab mereka selalu haus akan trafic, tak terkecuali saya, postingan canggih neh, hahaha ngeblog termasuk pekerjaan yg sia-sia ya?? ehehe

    BalasHapus
  4. postingan mantap. tambahan dari saya, cari tema tulisan yang tidak kadaluarsa alias tidak ada batas waktu. Tulisan yang nggak basi akan terus dicari. contohnya tulisan di blog ini...salam sukses
    mampir ke blog saya yah

    BalasHapus
  5. Terima kasih, mudah2an sukses blog barunya :)

    BalasHapus
  6. Ya,... sia-sia menghabiskan waktu kerja :D

    BalasHapus
  7. Postingan lama Din, gara2 plugin sialan yang meposting ulang post yang ngga terindex Google. Merepotkan :(

    BalasHapus
  8. Seperti iklan operator ya, ngga ada matinya :P

    BalasHapus
  9. nambahkan direktori sepert govlog vivanews serta yg terasa ya dari sosial media serta blogwalking

    BalasHapus
  10. sianakingusan5515 Des 2011, 02.53.00

    Cara yang mungkin sangat dianjurkan untuk dilakukan :lol:, terima kasih atas infonya? Sangat bermanfaat bagi kelangsungan hidup blog baru saya, hehehehehe :D.

    BalasHapus
  11. Ada yang kelupaan gak mas, be number wan in search engine

    BalasHapus
  12. social media lain juga penting buat promosi :D hehehe

    BalasHapus
  13. menjalin blogwalking bisa mewujudkan bhineka tunggal ika juga sob ;)

    BalasHapus
  14. Hidup blogwalking, :)

    BalasHapus
  15. mantep gan ngebuat jaringan.. ngeblogwalking juga sama saja membuat jaringan.. :D. thx atas tipsnya

    BalasHapus
  16. Blog baru yang mana? Self hosting tho? :D

    BalasHapus
  17. Be number one cuma masalah kompetisi, performa bisa jadi nomor sekian :D

    BalasHapus
  18. Kan sudah saya katakan tuh di atas, layanan socmed dan forum ;)

    BalasHapus
  19. BW itu ibarat memberi makanan pada tetangga. Tinggal nunggu piring di kembalikan :P

    BalasHapus
  20. membuat post yg unik dan bernilai tinggi itu yg blm bisa saya lakukan bang...hehe...

    apa kabar bang Kaget? lama bgt nggak bisa ngeblog n blogwalking nih saya bang :)

    BalasHapus
  21. blogwalking selain bisa silaturahmi dengan blogger lain, juga bisa ngasih inspirasi.

    BalasHapus
  22. STT ya mas pluginnya? kan bisa di setting supaya tidak perlu post ulang :D

    BalasHapus
  23. Hahaha,... saya juga udah lama ngga nemu sampean. Blog Wien yang satu itu sepertinya sudah berlumut :mrgreen:

    BalasHapus
  24. Inspirasi? Seperti mimpi nomor buntut ya :D

    BalasHapus
  25. Tadinya cuma pengen nyoba berfungsi atau tidak, Bang. Nyatanya,... cukup satu ini deh :mrgreen:

    BalasHapus
  26. Ini lebih utk mereka yg serius mengembangkan blognya yak.. klo aku seh asal posting aja deh.. itu juga klo sempet.. hahaha

    BalasHapus
  27. Lebih tepatnya,... mania :P

    BalasHapus
  28. makin tinggi trafiknya, makin besar beban tanggung jawab untuk terus meningkatkan performa blog

    BalasHapus
  29. masih sulit untuk menjawab komentar di blog sendiri... pengennya sih 1 hari 36 jam hahhaa

    BalasHapus
  30. Tentu, itu kewajiban yang harus dipenuhi blogger kepada pembacanya :)

    BalasHapus
  31. Itu sih maunya nafsu, Mbak,... kalau sudah 36 jam, pasti minta tambah lagi. :D

    BalasHapus
  32. "ibarat memberi makanan pada tetangga...." konsep yang menarik bos :) sederhana dan patut di telaah lebih lanjut hahaha

    BalasHapus
  33. Berbaik hati pada tetangga, *ngumpulin pahala* :D

    BalasHapus
  34. Blogger Cari Duit5 Jan 2012, 01.46.00

    Siaaaaaap :) Amiiin.

    BalasHapus
  35. Kalau sy bisa atau paham dengan coding, sy akan bikin blog yang ringan dan banter. Performanya wusshhh wuuusssshhh wuuusssshhhh...

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.